Jumat, 19 Agustus 2016

Coba Terapi Bekam dan Nikmati Manfaatnya Bagi Kesehatan Tubuh Anda

Pengobatan secara alami, atau pengobatan non medis, memang saat ini banyak dilakukan sebagai salah satu alternatif yang biasanya dipilih, karena ingin mendapatkan khasiat lain atau pengalaman berobat lainnya diluar pengobatan secara medis. Salah satu pengobatan alami yang banyak dilakukan, dan sudah terkenal sejak dulu adalah terapi bekam. Bekam merupakan metode pengobatan dengan cara kerja, menusukan jarum ke bagian permukaan kulit, guna mengambil darah kotor penyebab penyakit, di titik yang sesuai dengan keluhan penyakit yang diderita pasien.

Sudah sejak dulu, bekam menjadi salah satu pilihan metode pengobatan yang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh anda. Bekam ini sendiri, terdiri atas dua jenis, bekam basah dan juga bekam kering. Bekam basah merupakan bekam dengan cara mengeluarkan darah kotor dari dalam tubuh, melalui permukaan kulit, sedangkan bekam kering, lebih cenderung bekam yang berguna untuk mengeluarkan angin didalam tubuh yang berlebih. Manfaat bekam sangat banyak, dan berikut ini adalah beberapa manfaatnya yang bisa anda ketahui.

Manfaat Terapi Bekam Bagi Kesehatan Tubuh


1. Manfaat bekam di kepala
Bekam bisa dilakukan di berbagai macam oragn tubuh yang masih tertutup oleh kulit, seperti halnya dikepala. Ternyata bekam dikepala yang dilakukan oleh para ahlinya ini, memiliki manfaat yang baik, dan bisa anda coba dapatkan, seperti mampu menyembuhkan masalah vertigo, hipertensi, mengatasi sakit gigi, dan bahkan mampu mengatasi masalah pada indera penciuman, penglihatan, bahkan pendengaran. Namun yang perlu untuk diperhatikan adalah bekam yang dilakukan pada bagian kepala ini, haruslah orang yang memiliki kompetensi dibidangnya secara baik.

2. Manfaat bekam untuk jantung
Manfaat bekam selanjutnya yang bisa anda dapatkan dari bekam, adalah bisa menjaga kesehatan jantung yang anda miliki. Terapi bekam ini, ternyata memiliki manfaat yang baik bagi anda yang memiliki penyakit jantung, sebagai salah satu sarana untuk terapi kesembuhan. Karena penyebab dari penyakit jantung didalam tubuh adalah dengan munculnya kolesterol yang menumpuk di saluran darah dan jantung, maka dengan melakukan proses terapi bekam, darah kotor yang mengandung banyak kolesterol jahat, bisa dikeluarkan, dan hal ini nantinya akan mengurangi kolesterol dan meminimalisir resiko terkena penyakit jantung.

3. Manfaat bekam untuk wajah
Selain bekam untuk jantung dan berbagai masalah kesehatan yang ada di kepala, bekam juga memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan wajah anda. Bekam mampu mengatasi masalah wajah yang kusam, dan juga berjerawat, yang disebabkan karena aliran darah disekitar area wajah tidak lancar, dan terdapat darah kotor disekitar wajah. Maka dari itu, bekam wajah bisa bermanfaat mengangkat sel kulit mati, dan juga memperlancar aliran darah sehingga jerawat, dan kulit kusam, serta beragam masalah wajah lainnya, bisa diatasi dengan baik. Sel kulit mati pun bisa dibersihkan dengan bekam wajah ini.

Itulah beberapa manfaat baik terapi bekam untuk kesehatan tubuh anda. Semoga bermanfaat sebagai rekomendasi dan sumber informasi untuk anda jika berniat melakukan metode pengobatan dengan cara bekam ini.

0 komentar: